Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah

Roma 8:28  
"Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah."
Renungan:
  Cynthia F. Medlyn adalah seorang warga negara Amerika Serikat yang tergolong unik, karena ia tidak senang dengan musim dingin. Pada suatu hari di musim dingin, ia berdoa dengan sungguh-sungguh agar Allah menolongnya untuk bisa menghindari hari-hari berikutnya yang dia anggap sebagai hari yang suram. Setelah itu ia berjalan-jalan keluar untuk melihat-lihat.
Tiba-tiba ia tertarik untuk melihat dengan seksama pohon-pohon yang tidak berdaun dan memiliki banyak ranting. Ranting tersebut seperti berlomba naik ke atas untuk mendapatkan sinar matahari yang masih menjadi harapan mereka dan hal itu terlihat sangat indah. "Saya belum pernah melihat sebelumnya karena saya sudah menutup pikirian saya lebih dahulu dengan pendapat bahwa tidak akan ada sesuatu yang indah di musim dingin, "kata Cynthia. Peristiwa ini membuatnya belajar 2 hal, yaitu kebahagiaan bisa ditemukan di dalam segala situasi dan untuk menemukan kebahagiaan orang harus mengubah cara pandangnya dengan menggunakan cara pandang Allah.
  Biasanya kita akan mengatakan kepada orang lain bahwa penderitaan yang kita alami adalah yang paling berat. Tetapi, jarang kita bisa melihat dan menyaksikan  kepada orang lain bahwa semakin berat penderitaan kita semakin banyak hal yang indah di dalamnya. Bahkan doa yang kita panjatkan pun lebih  meminta pembebasan dari penderitaan dan bukan meminta kekuatan dan hikmat di dalam menjalani penderitaan ini. Oleh karena itu, marilah kita belajar memandang penderitaan dari sudut pandang Allah, yaitu banyak kebaikan yang Allah sediakan bagi kita di balik penderitaan itu. Tuhan memberkati.
Doa:
Yesus, beri aku kekuatan dan hikmatMu agar aku tetap kuat dalam menjalani hidup yang penuh dengan penderitaan ini. Amin.
Artikel Selanjutnya Artikel Sebelumnya
Belum Ada Komentar :
Tambahkan Komentar
Comment url
Post Terkait :
bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia,Kita tahu sekarang,yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah